GoTo Dorong Peran Mahasiswa dalam Inovasi AI Berbahasa Daerah

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) resmi meluncurkan Sahabat-AI, layanan chatbot kecerdasan buatan (AI) yang mendukung Bahasa Indonesia serta sejumlah bahasa daerah, seperti Bahasa Jawa, Sunda, Bali, dan Batak. Inisiatif ini merupakan hasil kolaborasi dengan Indosat Ooredoo Hutchison, serta melibatkan sejumlah institusi pendidikan dan riset tanah air.
Dalam peluncuran yang digelar di Museum Nasional Jakarta, CEO GoTo Patrick Walujo menyampaikan bahwa Sahabat-AI dibangun di atas Large Language Model (LLM) berparameter 70 miliar, yang dirancang khusus untuk konteks lokal Indonesia.
“Dengan model 70 miliar parameter dan layanan chat baru, Sahabat-AI semakin memperkuat ekosistem AI yang sesuai dengan karakteristik Indonesia,” ujar Patrick dalam sambutannya.
Patrick menambahkan, pengembangan Sahabat-AI melibatkan berbagai pemangku kepentingan seperti institusi riset, universitas, media, hingga lembaga pemerintah, demi mendorong kedaulatan digital nasional. Ia juga menekankan bahwa keterlibatan mahasiswa dari universitas ternama merupakan bagian penting dari misi untuk mengembangkan talenta digital Indonesia.
Beberapa universitas yang terlibat dalam pengembangan ini, seperti Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Institut Teknologi Bandung, IPB University, Universitas Udayana, dan Universitas Sumatera Utara, turut berperan dalam pelabelan data dan pengujian bahasa daerah.