Garuda (GIAA) Rugi Rp1,25 T, DPR Minta Audit Independen
Recha Tiara Dermawan
08 May 2025 06:30

Bloomberg Technoz, Jakarta - Maskapai pelat merah, PT Garuda Indonesia Tbk (GIIA), masih membukukan kerugian sepanjang kuartal I-2025, meski angkanya mengecil.
Berdasarkan laporan keuangan, Garuda Indonesia (GIAA) mencatat kerugian bersih US$76,49 juta atau setara sekitar Rp1,25 triliun di tiga bulan pertama tahun ini.
Kerugian bersih GIAA tersebut mengecil dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, US$87,04 juta.
GIAA sejatinya mampu mencatat kenaikan pendapatan usaha konsolidasi 1,63% secara tahunan menjadi US$723,56 juta di kuartal I-2025.
Pendapatan dari segmen penerbangan berjadwal masih mendominasi, mencapai US$603,68 juta. Angka ini naik 0,78% dibanding kuartal I-2024 yang sebesar US$599,02 juta.