Istana Bantah Anggaran BMKG Dipangkas 50%
Azura Yumna Ramadani Purnama
11 February 2025 17:20

Bloomberg Technoz, Jakarta - Istana melalui Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) membantah anggaran Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dipangkas 50% hingga menganggu operasional.
“Tidak benar anggaran BMKG terkena efisiensi sebesar 50%. Silahkan cek lagi ke BMKG untuk data terbaru,” kata Kepala PCO Hasan Nasbi dalam keterangan tertulisnya, Selasa (11/2/2025).
Menurut Hasan, efisiensi anggaran yang diinstruksikan Presiden Prabowo Subianto menyasar pada pos anggaran yang tidak terlalu dibutuhkan. Dengan begitu, Hasan mengklaim kinerja pemerintah tidak akan terpengaruh atas pemangkasan yang dilakukan.
“Efisiensi yang sesuai arahan presiden Prabowo adalah menghilangkan lemak-lemak dalam belanja APBN kita, tapi tidak mengurangi otot,” kata Hasan.
Dirinya menegaskan, terdapat 4 kriterita pos anggaran yang tidak terkena pemangkasan anggaran. Yakni, gaji pegawai; layanan dasar prioritas pegawai; layanan publik; dan bantuan sosial.