Logo Bloomberg Technoz

Breaking News

Saham BMRI dan TLKM Terbang Dorong IHSG Melesat 1%

Muhammad Julian Fadli
22 January 2025 10:57

Karyawan Melintas di Depan Layar Saham (IHSG) di BEI (Muhammad Fadli/Bloomberg)
Karyawan Melintas di Depan Layar Saham (IHSG) di BEI (Muhammad Fadli/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di perdagangan Sesi I, Rabu (22/1/2025) pagi berhasil mencatat kenaikan yang makin tinggi. Hingga pukul 10.50 WIB, IHSG melesat setinggi 1,05% ke posisi 7.257,29.

Kenaikan IHSG ini dipicu oleh kenaikan saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), dan PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM). Saham BMRI melesat 2,48% ke level Rp6.200/saham. Kemudian, saham TLKM lompat 3,81% ke level Rp2.730/saham.

IHSG Melesat 1% (Bloomberg)

Volume transaksi di pagi hari sudah tercatat 7 miliar saham, dengan nilai transaksi mencapai Rp4,91 triliun. Frekuensi yang terjadi sebanyak 588 ribu kali.

Sebanyak 288 saham mengalami kenaikan dan hanya 238 saham turun. Sedangkan ada 258 saham tidak bergerak.

Sejumlah kumpulan saham menjadi pendukung utama laju IHSG pada perdagangan Sesi I pagi hari ini. Saham-saham infrastruktur, saham konsumen primer, dan saham perindustrian mencatatkan kenaikan paling tinggi, dengan masing-masing menguat 2,04%, 1,81% dan 0,82%.