Logo Bloomberg Technoz

Pemerintah Pastikan Transformasi Bandara oleh InJourney Airports


(Dok. Injourney Airports)
(Dok. Injourney Airports)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) mencanangkan transformasi bandara untuk pelayanan yang jauh lebih baik serta mengoptimalkan peran dalam mendukung perekonomian dan pariwisata.

Program transformasi ini sejalan dengan Asta Cita Pemerintahan Prabowo - Gibran untuk maju menuju Indonesia Emas 2045. 

Kementerian BUMN juga memastikan transformasi bandara oleh InJourney Airports terus dijalankan dengan baik. Adapun pada awal Januari 2025, Menteri BUMN Erick Thohir telah melaporkan revitalisasi di Bandara Soekarno-Hatta kepada Presiden Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto.

Di dalam 100 Hari Kerja Kementerian BUMN, sejumlah pencapaian transformasi bandara sudah terlihat dan dirasakan penumpang pesawat serta pengunjung bandara.

(Dok. Injourney Airports)

Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi mengatakan, “InJourney Airports mendapat dukungan penuh dari Kementerian BUMN untuk melakukan transformasi supaya bandara-bandara di Indonesia bisa  memenuhi harapan besar masyarakat.”