Logo Bloomberg Technoz

Tim Donald Trump Kaji 2 Skema Perluasan Sanksi Minyak Rusia

News
17 January 2025 12:30

Presiden AS Donald Trump. (Bloomberg)
Presiden AS Donald Trump. (Bloomberg)

Ben Bartenstein, Nick Wadhams, dan Daniel Flatley - Bloomberg News

Bloomberg, Para penasihat presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump tengah menyusun strategi penerapan sanksi minyak Rusia yang lebih luas untuk memfasilitasi kesepakatan diplomatik Rusia-Ukraina dalam beberapa bulan mendatang. Pada saat yang sama, mereka sekaligus hendak menekan Iran dan Venezuela.

Pemerintahan Joe Biden yang akan berakhir pada Jumat (17/1/2025) sebelumnya sudah menjatuhkan sanksi yang sangat merepotkan perdagangan minyak Rusia dengan negara Barat mana pun hingga saat ini.

Langkah ini menimbulkan pertanyaan tentang bagaimana Trump memandang tindakan tersebut, mengingat komitmennya untuk segera mengakhiri perang di Ukraina.

Ada dua pendekatan utama yang sedang dipertimbangkan tim Trump. Satu set rekomendasi kebijakan — jika pemerintahan baru yakin resolusi untuk perang Ukraina sudah di depan mata — melibatkan beberapa tindakan dengan iktikad baik untuk memberi keuntungan bagi produsen minyak Rusia yang dikenai sanksi yang bisa membantu menyegel kesepakatan damai.