Logo Bloomberg Technoz

Puan: Jangan Cuma Melanjutkan atau Mengubah, Tapi Harus Progresif

Azura Yumna Ramadani Purnama
16 August 2024 10:42

Ketua DPR RI, Puan Maharani saat sidang tahunan MPR dan Pidato Kenegaraan, Jumat (16/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube DPR)
Ketua DPR RI, Puan Maharani saat sidang tahunan MPR dan Pidato Kenegaraan, Jumat (16/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube DPR)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Puan Maharani menyampaikan pidato pengantar Sidang Tahunan MPR 2024 dan Sidang Bersama DPR dan DPD 2024. Dalam pidatonya, politisi PDIP itu menyinggung soal arah kebijakan negara ke depan.

"Kita selayaknya berterima kasih atas upaya setiap pemerintahan untuk membangun Indonesa, mengatasi tantangan di zamannya. Karenanya, kami ucapkan terima kasih juga kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin yang akan segera berakhir masa tugasnya atas upaya dan kerja kerasnya selama ini dalam membangun Indonesia," papar Puan.

Namun, putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menegaskan ke depan Indonesia tidak hanya fokus kepada hal-hal yang sudah dicapai maupun yang belum tercapai. Fokus kepada dua hal itu hanya akan menimbulkan persepsi melanjutkan atau perubahan/penyempurnaan.

"Jadi di antara yang melanjutkan dan yang melakukan perubahan atau penyermpurnaan itu, masih terdapat pengarusutamaan yang lain yaitu progresif. Berarti maju berkembang dan berkembang untuk maju. Maju berarti berkualitas, berkembang berarti menjadi inklusif," tegasnya.

Bloomberg Billionaires Index Indonesia