Logo Bloomberg Technoz

Hamas Tegaskan Gencatan Senjata di Gaza Harus Permanen

Redaksi
02 May 2024 11:20

Konflik Israel Hamas di wilayah Palestina. (Dok: Bloomberg)
Konflik Israel Hamas di wilayah Palestina. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Hamas akan menanggapi proposal gencatan senjata Israel untuk Gaza "dalam waktu yang sangat singkat," kata seorang pejabat kelompok militan Palestina itu pada Rabu, dengan menekankan bahwa gencatan senjata apa pun harus bersifat permanen.

Melansir AFP dan Al Arabiya, Kamis (2/5/2024), Hamas sedang mempertimbangkan rencana gencatan senjata selama 40 hari dan pertukaran sejumlah sandera dengan sejumlah besar tahanan Palestina.

Suhail al-Hindi, seorang pejabat senior Hamas, mengatakan bahwa kelompok itu akan "menyampaikan tanggapannya dengan jelas dalam waktu yang sangat singkat," meskipun ia tidak mau mengatakan secara pasti kapan hal itu akan terjadi.

Berbicara melalui telepon dari lokasi yang dirahasiakan, ia mengatakan masih terlalu dini untuk mengatakan apakah para utusan Hamas, yang telah kembali dari perundingan di Kairo ke markas mereka di Qatar, merasa telah mencapai kemajuan.

Dia menekankan bahwa tujuannya adalah "untuk mengakhiri perang ini."