Logo Bloomberg Technoz

Erick Thohir Surati ESDM, Minta Divestasi Vale Dipercepat

Sultan Ibnu Affan
02 February 2024 19:30

Menteri ESDM Arifin Tasrif (Dok. SKK Migas)
Menteri ESDM Arifin Tasrif (Dok. SKK Migas)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif membeberkan ihwal progres negosiasi harga saham 14% yang didivestasikan PT Vale Indonesia Tbk kepada Holding Pertambangan BUMN, PT Mineral Industry Indonesia (MIND ID) yang kini masih terkatung-katung.

Dalam kaitan itu, Arifin mengaku dirinya mendapatkan surat dari Menteri BUMN Erick Thohir untuk mempercepat proses divestasi  tersebut.

"Ada surat dari Menteri BUMN untuk cepat menyelesaikan dengan beberapa poin-poin yang memang harus diselesaikan. Ini sedang kita proses," ujar Arifin saat ditemui, Jumat (2/2/2024).

Arifin mengisyaratkan bahwa poin-poin yang mesti diselesaikan tersebut salah satunya yakni formulasi penentuan harga saham yang belakangan masih diperdebatkan kedua belah pihak.

Namun, dia menegaskan sedianya formula dan patokan sahamnya sudah ditentukan sejak awal, berdasarkan ketentuan kementeriannya. "Dari kementerian udah ada patokannya dulu. Formulanya apa," ujar dia.