Logo Bloomberg Technoz

Spekulasi Harga Mobil BYD: Rp250 Juta, Jakarta-Solo Sekali Charge

Angga Indrawan
19 January 2024 12:45

Peluncuran BYD untuk pasar mobil listrik di Indonesia. (Bloomberg Technoz/Dovana Hasiana)
Peluncuran BYD untuk pasar mobil listrik di Indonesia. (Bloomberg Technoz/Dovana Hasiana)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Raksasa Otomotif asal China, Build Your Dreams (BYD) telah resmi menjual produknya di Indonesia. Tiga model diluncurkan: BYD Seal, BYD Atto3, dan BYD Dolphin. Berikut harga mobil BYD yang dijual di Indonesia dalam perkiraan.

Pada peluncuran yang dilakukan Kamis (18/1/2024), BYD Motor Indonesia belum mengumumkan harga resminya. BYD berjanji akan mengumumkan harga resminya dalam waktu dekat. Penundaan pengumuman harga berkaitan dengan dampak ekonomi dari peraturan pemerintah yang akan mengatur mobil listrik di RI.

"Terkait dengan harga, kami masih melakukan studi. Kami akan mengumumkan harganya nanti," ungkap Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia Eagle Zhao, kemarin.

Peluncuran mobil BYD untuk pasar Indonesia, Kamis (18/1/2024).

Sejumlah spekulasi muncul BYD akan menjual ketiga mobil BYD akan dijual mulai dengan harga Rp250 juta. Bahana Sekuritas, dalam risetnya memperkirakan harga termahal BYD untuk tipe tertinggi Seal bahkan berada di angka Rp700 juta.

BYD hanya mengumumkan masing masing keunggulan dari tiga model yang mereka rilis di Indonesia. 
Varian BYD Seal, misalnya, dengan jangkauan berkendara dimulai dari 510-580 kilometer, maka BYD Seal diklaim mampu mengarungi jalur Jakarta-Solo (543 km) hanya dengan satu kali pengisian baterai.

Berikut Spesifikasi Lengkap Tiga Model Mobil BYD