Logo Bloomberg Technoz

AP II Jelaskan Soal Telatnya Laporan Kesiapan Pelunasan Obligasi

Mis Fransiska Dewi
30 November 2023 08:00

Ilustrasi Bandara (Dok. Angkasa Pura)
Ilustrasi Bandara (Dok. Angkasa Pura)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Angkasa Pura II (AP II), BUMN pengelolaan bandara, buka suara terkait keterlambatan pelaporan kesiapan dana pelunasan salah satu obligasinya.

VP of Corporate Communications AP II Cin Asmoro memastikan, keterlambatan itu bukan karena isu keuangan AP II, melainkan lebih diakibatkan persoalan administrasi.

"Keterlambatan laporan karena masalah administrasi saja yang sudah di-submit pada 22 november," ujar Asmoro kepada Bloomberg Technoz, dikutip Kamis (30/11/2023).

"Sementara, kesiapan dana untuk pembayaran kupon obligasi tersebut dipastikan tersedia dan akan dibayarkan tepat waktu kepada obligor," sambungnya.

Seperti diketahui, Bursa Efek Indonesia (BEI) memberikan sanksi peringatan tertulis pertama imbas keterlambatan pelaporan kesiapan dana pelunasan obligasi. Obligasi yang dimaksud adalah, Obligasi Berkelanjutan I Angkasa Pura II (AP II) Tahap I Tahun 2018 Seri B senilai Rp550 miliar.