Logo Bloomberg Technoz

Iran Disebut Jual Rudal Senilai Hampir US$3 M ke Rusia

News
13 January 2026 10:50

Sisa-sisa drone Shahed-136 buatan Rusia, yang dirancang Iran, dikenal sebagai Geran-2. (Scott Peterson/Getty Images/Bloomberg)
Sisa-sisa drone Shahed-136 buatan Rusia, yang dirancang Iran, dikenal sebagai Geran-2. (Scott Peterson/Getty Images/Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, Iran telah menjual senjata rudal senilai hampir US$3 miliar ke Rusia untuk membantu perang Presiden Vladimir Putin yang hampir empat tahun lamanya di Ukraina, menurut penilaian seorang pejabat keamanan Barat.

Pejabat yang berbicara dengan syarat anonim tersebut mengatakan kontrak dengan Moskwa yang dimulai sejak Oktober 2021—sebelum perang dimulai—untuk rudal balistik dan rudal permukaan-ke-udara mencapai sekitar US$2,7 miliar.


Pembelian tersebut mencakup ratusan rudal balistik jarak pendek Fath-360, hampir 500 rudal balistik jarak pendek lainnya, dan sekitar 200 rudal permukaan-ke-udara terkait dengan sistem pertahanan udara.

Moskwa dan Teheran semakin dekat sejak invasi skala penuh Putin ke Ukraina pada Februari 2022. Konflik tersebut memicu sanksi besar-besaran terhadap Moskwa dan konfrontasi paling serius Kremlin dengan Barat sejak Perang Dingin, sementara pasokan senjata Iran ke Rusia semakin memperdalam kemitraan kedua negara.