Logo Bloomberg Technoz

Aset Tersandung BLBI, Kemenkeu Tagih Balik Utang Jusuf Hamka

Yunia Rusmalina
12 June 2023 18:20

Menko Polhukam Mahfud MD dan Menteri Keuangan Sri Mulyani memberikan keterangan pers terkait hibah aset sitaan BLBI (sumber: Youtube)
Menko Polhukam Mahfud MD dan Menteri Keuangan Sri Mulyani memberikan keterangan pers terkait hibah aset sitaan BLBI (sumber: Youtube)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Keuangan menagih balik pengusaha jalan tol Jusuf Hamka yang disebut memiliki utang ratusan miliar rupiah kepada negara.

Ketua Satuan Tugas Penanganan Hak Tagih Negara Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (Satgas BLBI), Rionald Silaban menjelaskan, tiga perusahaan di bawah PT Citra Marga Nusaphala Persada (CMNP) tercatat masih memiliki utang terhadap negara yang nominalnya mencapai ratusan miliar.

"Kami sendiri masih memiliki tagihan kepada 3 perusahaan di bawah grup Citra. Enggak ingat angkanya, ratusan miliar. Terkait BLBI juga," kata Rio di DPR RI, Senin (12/6).

"Intinya saya ingin pastikan dulu yang punya negara itu sudah tuntas apa belum? Kalau enggak, kan repot," sambungnya.

Ditanya mengenai perbedaan data, Rio mengaku perbedaan data adalah masalah biasa. Kemenkeu sudah sering menghadapi perbedaan data.