Logo Bloomberg Technoz

India dan Pakistan diciptakan oleh pemisahan British India pada 1947, perpecahan yang sebagian besar didorong oleh agama. Pakistan sebagian besar Muslim, sementara India sebagian besar penganut Hindu. Perbatasan baru mengakibatkan kekerasan yang menewaskan sebanyak 1 juta orang.

Kedua negara tersebut telah berperang sebanyak tiga kali semenjak itu. Dua di antaranya memperbutkan Kashmir. Para pemimpin Pakistan melihat India sebagai ancaman nyata sejak pemisahan.

Beberapa orang berpikir India masih menyimpan harapan untuk membalikkan perpecahan. India frustrasi dengan apa yang dilihatnya sebagai dukungan militer Pakistan untuk kelompok teror yang menyerang di dalam wilayahnya.

Pada saat pemisahan, India dan Pakistan merayu berbagai kerajaan di anak benua (yang secara tidak langsung diperintah oleh Inggris) untuk bergabung dengan negara-negara mereka. Penguasa Hindu di Kashmir, yang mayoritas muslim, ragu untuk bergabung. 

Politisi Pakistan mensponsori invasi. India campur tangan, dan kedua negara bertempur hingga menemui jalan buntu. Saat ini, mereka berhadapan di perbatasan de facto sepanjang 460 mil (740 kilometer) yang dikenal sebagai Line of Control, salah satu zona termiliterisasi di dunia. Wilayah itu juga mencakup dua wilayah yang dikuasai China dan diklaim oleh India.

(bbn)

No more pages