Logo Bloomberg Technoz

Rumor Samsung Rilis Kacamata Pintar di Galaxy Unpacked 2025?

Pramesti Regita Cindy
22 January 2025 15:50

Samsung. (Bridget Bennett/Bloomberg)
Samsung. (Bridget Bennett/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Meta Platfrom Inc, induk platform media sosial Facebook dan Instagram memang sejak lama telah menghadirkan perangkat kacamata pintar dengan kemampuan canggih lewat Ray-Ban.  Sejalan dengan hal tersebut, Samsung juga dikabarkan akan memperkenalkan kacamata pintar terbaru pada acara Galaxy Unpacked yang dijadwalkan berlangsung pada 22 Januari 2025 pukul 10.00 di San Jose, California, Amerika Serikat (AS). 

Menurut laporan dari Yonhap News, dikutip Rabu (22/1/2025) kacamata pintar ini akan diperkenalkan bersamaan dengan peluncuran seri smartphone Galaxy S25. 

Berbeda dengan perangkat augmented reality (AR) lainnya, kacamata pintar Samsung ini dilaporkan tidak akan dilengkapi dengan layar.

Desainnya AR Samsung menyerupai kacamata hitam ringan, mirip dengan kacamata pintar Ray-Ban Meta. Perangkat ini diperkirakan memiliki bobot sekitar 50 gram, sehingga nyaman digunakan sehari-hari.

Beberapa fitur yang diharapkan hadir pada kacamata pintar ini antara lain pengenalan gestur untuk mengontrol perangkat melalui gerakan tangan, fitur pembayaran digital, dan terintegrasi dengan Google Gemini.