Logo Bloomberg Technoz

ADB: Target Prabowo Ekonomi Tumbuh 8% Berat untuk Dicapai

Azura Yumna Ramadani Purnama
16 May 2024 13:15

Prabowo Subianto di acara Qatar Economic Forum, dalam sesi wawancara dengan Haslinda Amin dari Bloomberg TV (Christopher Pike/Bloomberg)
Prabowo Subianto di acara Qatar Economic Forum, dalam sesi wawancara dengan Haslinda Amin dari Bloomberg TV (Christopher Pike/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Lembaga keuangan internasional Asian Development Bank (ADB) menilai target pertumbuhan ekonomi sebesar 8% yang dicanangkan Presiden Terpilih Prabowo Subianto akan berat untuk dicapai di tengah dinamika perekonomian akhir-akhir ini.

“Kalau lihat kondisi seperti sekarang berat [mencapai pertumbuhan ekonomi 8% dalam 2-3 tahun mendatang],” kata Ekonom Utama ADB Indonesia Arief Ramayandi saat ditemui awak media di acara ADB Economic Outlook 2024, Kamis (16/5/2024).

Namun, ia mengatakan masih terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan oleh pemerintah apabila ingin berupaya mencapai pertumbuhan ekonomi sebesar 8% dalam dua hingga tiga tahun mendatang.

“Tapi hal-hal yang bisa dilakukan dengan mendorong aktivitas sektor industri dan mendorong iklim kompetisi di indonesia membaik,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan bahwa ekonomi Indonesia diprediksi tumbuh sebesar 5% pada 2024 dan 2025. Menurut dia, permintaan domestik masih menjadi faktor utama yang mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia pada dua tahun itu.