Logo Bloomberg Technoz

Alasan GOTO Siapkan Rp3 T untuk Buyback

Mis Fransiska Dewi
04 May 2024 18:00

Grup GOTO dengan berbagai unit bisnis, dari layanan perbankan, fintech, e-commerce hingga logistik. (Dok: Bloomberg)
Grup GOTO dengan berbagai unit bisnis, dari layanan perbankan, fintech, e-commerce hingga logistik. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) akan menggelar pembelian kembali (buyback) saham. Ini merupakan satu agenda selain private placement yang akan dimintai persetujuannya dari pemegang saham dalam RUPS 11 Juni mendatang.

Berdasarkan keterbukaan informasi, GOTO akan melakukan pembelian kembali atau buyback saham dengan jumlah Rp3,2 triliun atau setara dengan US$200 juta.  Dana tersebut  termasuk biaya transaksi, biaya pedagang perantara dan biaya lainnya sehubungan dengan transaksi Pembelian Kembali Saham Perseroan.

"Sumber dana yang digunakan sebagai biaya untuk melaksanakan Pembelian Kembali Saham Perseroan di atas bukan merupakan dana hasil penawaran umum dan bukan merupakan dana yang berasal dari pinjaman dan/atau utang dalam bentuk apa pun," tulis Keterbukaan Informasi GOTO.

GOTO menyatakan perkiraan jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak akan melebihi 10% (sepuluh persen) saham termasuk saham treasuri Perseroan saat ini. "Pada tanggal Keterbukaan Informasi ini, jumlah saham treasuri Perseroan adalah 10.264.665.616 saham atau setara dengan 0,85% dari modal ditempatkan dan disetor Perseroan," kata manajemen GOTO.

GOTO menyatakan alasan buyback saham adalah perseroan melihat perbaikan pada tingkat profitabilitasnya. Perseroan mencapai EBITDA yang disesuaikan positif pada kuartal keempat tahun 2023, dimana hal ini merupakan perbaikan delapan kuartal berturut-turut. Pencapaian ini memperkuat posisi Perseroan pada jalan yang tepat untuk mencapai target impas balik (breakeven) di masa mendatang.