Logo Bloomberg Technoz

Harga Emas Antam Stagnan Saat Emas Dunia Tertahan

Hidayat Setiaji
30 April 2024 08:45

Karyawan menunjukkan emas imitasi di salah satu butik emas Antam di Jakarta, Jumat (2/2/2022). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Karyawan menunjukkan emas imitasi di salah satu butik emas Antam di Jakarta, Jumat (2/2/2022). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) stagnan hari ini. 

Pada Selasa (30/4/2024), emas Antam dihargai Rp 1.325.000/gram. Sama persis dibandingkan hari sebelumnya.

Sementara harga pembelian kembali (buyback) ada di Rp 1.221.000/gram. Juga tidak berubah dibandingkan kemarin.

Stagnasi harga emas Antam sejalan dengan dinamika harga emas dunia. Dalam sepekan terakhir, harga emas membukukan koreksi tipis 0,02% secara point-to-point. Selama sebulan ke belakang, harga masih naik 3,69%.

Analisis Teknikal