Logo Bloomberg Technoz

Puncak Mudik Trans-Sumatra Hari Ini, Volume Lalin Naik 154%

Mis Fransiska Dewi
06 April 2024 14:40

Jalan Tol Trans-Sumatra. (Dok. Hutama Karya)
Jalan Tol Trans-Sumatra. (Dok. Hutama Karya)

Bloomberg Technoz, Jakarta – PT Hutama Karya mencatat puncak arus mudik mulai terjadi dengan Volume Lalu Lintas (VLL) yang melintas di tujuh ruas Jalan Tol Trans-Sumatra (JTTS) sebanyak 78.158 kendaraan pada Sabtu (6/4/2024).

EVP Sekretaris Perusahaan PT Hutama Karya Adjib Al Hakim mengatakan, kondisi tersebut menunjukkan peningkatan signifikan sekitar 154,69% dari VLL normal.

Peningkatan ini mencerminkan terjadinya mobilitas dan kegiatan perjalanan yang tinggi selama arus mudik lebaran di JTTS.

Angka tersebut merupakan akumulasi dari : 

  • Kendaraan yang melintasi Tol Terbanggi Besar—Kayu Agung (Terpeka) : 23.440 Kendaraan atau meningkat 229,58% dari VLL normal.
  • Kendaraan yang melintasi Tol Palembang—Prabumulih (Palindra & Inprabu) : 16.584 Kendaraan atau meningkat 182,75% dari VLL normal.
  • Kendaraan yang melintasi Tol Bengkulu—Taba Penanjung (Bengtaba) : 1.307  kendaraan atau meningkat 107,74% dari VLL Normal.
  • Kendaraan yang melintasi Tol Pekanbaru—Bangkinang (Pekbang) : 5.819 kendaraan atau meningkat 144,14% dari VLL normal.
  • Kendaraan yang melintasi Tol Pekanbaru—Dumai (Permai) : 18.470 kendaraan atau meningkat 154,52% dari VLL normal.
  • Kendaraan yang melintasi Tol Indrapura—Lima Puluh (Inkis) : 8.714 kendaraan atau lebih tinggi 124,18% dari VLL normal.
  • Kendaraan yang melintasi Tol Sigli—Banda Aceh (Seulimeum—Baitussalam) (Sibanceh) : 3.824 kendaraan atau meningkat 139,97% dari VLL normal.

Hutama Karya mengimbau pengguna jalan tol untuk dapat mengecek kondisi kendaraan sebelum mengemudi, memastikan kondisi prima dan tidak mengemudi dalam keadaan mengantuk, menepi, dan beristirahat apabila mengantuk.