Logo Bloomberg Technoz

"Dalam beberapa kesempatan kami sudah menjelaskan dan operasi militer besar-besaran di Rafah adalah kesalahan besar."

Presiden Joe Biden meningkatkan imbauan agar Israel menahan diri dan agar ada akses bantuan kemanusiaan bagi warga Gaza yang menghadapi ancaman bencana kelaparan. Sementara itu, kritik terhadap perilaku Israel di medan tempur dari anggota Kongres Partai Demokrat dan pemilih pun terus bergaung. 

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu secara terbuka menolak peringatan AS terkait Rafah, tempat lebih dari 1 juta orang berlindung dari pertempuran di Gaza.

Dia mengatakan aksi militer perlu dilakukan untuk menghancurkan Hamas yang menyerang Israel pada  7 Oktober lalu. Israel membalas serangan ini dengan invasi dan pengeboman di Gaza yang telah menewaskan lebih dari 30 ribu orang. 

Blinken mengatakan pada Jumat (22/3/2024) bahwa pejabat AS akan memberi rincian alternatif operasi serangan darat di Gaza kepada delegasi Israel yang akan datang ke Washington. 

"Operasi darat militer besar-besaran bukan jalannya," kata Blinken di Tel Aviv. "Operasi itu berisiko menewaskan banyak warga sipil, menyebabkan kekacauan yang memerlukan bantuan kemanusian, mengisolasi Israel di seluruh dunia dan membahayakan keamanan dan posisi jangka panjangnya," kata Blinken.

(bbn)

No more pages