Logo Bloomberg Technoz

Pergerakan saham sektor energi dan sektor saham teknologi menjadi pemberat laju IHSG, dengan terkontraksi masing-masing 3,46% dan 1,86%.

Saham sektor energi yang terkoreksi yakni, PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) ditutup Auto Reject Bawah (ARB) turun 6,94% ke posisi Rp 670/saham, PT Dwi Guna Laksana Tbk (DWGL) koreksi 6,84% ke posisi Rp 177/saham. PT Adaro Minerals Tbk (ADMR) koreksi 5,19% ke posisi Rp 1.095/saham.

Sementara indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan juga ditutup di zona merah, dengan mencatatkan -8,68 poin atau 0,94% ke posisi 915,5.

Saham-saham LQ45 yang bergerak pada teritori negatif antara lain, PT GoTo Group Tbk (GOTO) turun 8 poin ke posisi Rp 108/saham, PT Medco Energi Internasiona Tbk (MEDC) turun 55 poin ke posisi Rp 860/saham. PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) minus 12 poin ke posisi Rp 222/saham.

GOTO sejak perdagangan siang ini terjebak dalam ARB dan tertahan di level yang sama, Rp 108/saham. Malam ini manajemen GOTO berencana merilis kinerja keuangan 2022, dengan data konsensus Bloomberg menyatakan perseroan masih merugi sekitar Rp 26,5 triliun. Jika melihat dari konsensus ini, laba GOTO membesar dibanding periode sebelumnya sebesar Rp 21,4 triliun.

Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan, BUMN perkebunan hasil sinergi beberapa usaha subholding PTPN, Palm Co, akan melaksanakan penawaran umum saham perdana atau Intital Public Offering (IPO) pada kuartal IV-2023. Saat ini Palm Co tengah menyelesaikan dokumen hukum terkait spin off. Sebelumnya dikabarkan IPO Palm Co bernilai Rp 8 triliun.

Laba bersih PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) anjlok 80% secara tahunan menjadi US$ 13,68 juta, atau setara dengan Rp 210 miliar pada tahun buku 2022. BRMS menjelaskan, 2021 memperoleh pendapatan lain-lain sebesar Rp 1,8 triliun hingga pada tahun lalu terjadi penurunan laba.

Senada dengan laju IHSG, pasar saham Asia bergerak kompak melemah di zona merah hari ini (20/3/2023). Indeks Hang Seng Hong Kong -2,65%, indeks Strait Times Singapore -1,70%, indeks Nikkei 225 -1,42%, indeks Kospi -0,69%, dan indeks Shanghai -0,48%, Sementara itu, Dow Jones Index Future -1,11%.

(fad/wep)

No more pages

Baca Juga