Logo Bloomberg Technoz

Pandemi Usai, Bandara Changi Kembali Tembus 5 Juta Penumpang

News
20 July 2023 15:30

Pelancong tengah melintas di Jewel Changi Airport Singapura (Lauryn Ishak/Bloomberg)
Pelancong tengah melintas di Jewel Changi Airport Singapura (Lauryn Ishak/Bloomberg)

Nurin Sofia - Bloomberg News

Bloomberg, Bandara Changi Singapura –yang dinilai sebagai bandara terbaik di dunia– mencatatkan lonjakan lalu-lintas penumpang pada Juni 2023, dengan capaian mendekati trafik prapandemi. Hal itu terjadi seiring dengan tingginya permintaan perjalanan selama libur musim panas.

Changi Airport Group melaporkan bandara berkode SIN tersebut melayani trafik sebanyak 5,12 juta penumpang pada Juni, alias capaian di atas 5 juta untuk pertama kalinya sejak Januari 2020 ketika pandemi Covid-19 melanda.

Realisasi trafik penumpang tersebut setara dengan 88% recovery rate atau realisasi lalu-lintas penumpang pada Juni 2019. Hal tersebut merefleksikan Singapura berada di jalur yang kuat untuk kembali menggaet lebih banyak perjalanan internasional.