Gubernur The Fed Jerome Powell mengakui tren stabilisasi tersebut, meski ia juga mencatat adanya tanda-tanda "pendinginan" yang berkelanjutan. Powell menyoroti laporan terbaru dari Conference Board yang menunjukkan bahwa penilaian konsumen terhadap ketersediaan lapangan kerja memburuk pada Januari ini.
Meskipun tingkat pemutusan hubungan kerja (PHK) secara umum masih tergolong rendah, sejumlah perusahaan besar seperti Amazon.com Inc dan United Parcel Service Inc baru-baru ini mengumumkan rencana pemangkasan karyawan tambahan, melengkapi pengumuman serupa yang telah dilakukan sepanjang tahun 2025.
Klaim berkelanjutan—yang mencerminkan jumlah penerima tunjangan—turun menjadi 1,83 juta pada pekan yang berakhir 17 Januari, level terendah sejak September 2024.
Rata-rata pergerakan empat pekan untuk pengajuan baru, indikator yang digunakan untuk meredam volatilitas data, naik tipis menjadi 206.250 pada pekan lalu.
Sebelum disesuaikan dengan faktor musiman, klaim awal pengangguran turun lebih dari 41.000 pada pekan lalu. Penurunan terbesar tercatat di California dan Michigan.
Data terpisah yang dirilis Kamis juga menunjukkan defisit perdagangan AS melebar pada November dari level terendah sejak 2009, seiring pulihnya impor dan menurunnya ekspor.
(bbn)






























