Menurut Purbaya, Shock IHSG Paling Lama hanya Tiga Hari
Sultan Ibnu Affan
29 January 2026 11:45

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa memperkirakan, shock indeks harga saham gabungan (IHSG) yang menyebabkan IHSG alai trading halt dua hari beruntun hanya akan terjadi dalam dua atau tiga hari ke depan.
Purbaya menitikberatkan optimismenya pada fundamental ekonomi RI yang masih kuat, sehingga bisa membalikkan IHSG ke depan.
"Biasanya [hanya] dua hari atau tiga hari, habis sudah [kembali rebound]," ujar Purbaya, Kamis (29/1/2026).
Dia meyakini, shock IHSG hanya bersifat sementara, sebagai imbas dari sentimen teknikal keputusan Morgan Stanley Capital International (MSCI) terhadap pasar saham Indonesia, sehingga bukan merupakan cerminan prospek ekonomi RI.
Seperti diketahui, MSCI memutuskan untuk membekukan kebijakan indeks khusus bagi saham-saham Indonesia, lantaran menilai masih persoalan serius transparansi kepemilikan saham dan mekanisme penilaian free float yang belum memadai.




























