Capres Kolombia Jadi Korban Penembakan oleh Pemuda 15 Tahun
News
08 June 2025 14:13

Patricia Laya and Andreina Itriago - Bloomberg News
Bloomberg, Calon presiden Kolombia Miguel Uribe Turbay mengalami upaya pembunuhan dan kini dokter bedah tengah melakukan tindakan penyelamatan atas sebuah insiden penembakan.
Istri Uribe mengatakan bahwa senator oposisi berusia 39 tahun ini “berjuang untuk hidupnya” setelah aksi penembakan tersebut, yang terjadi ketika ia berkampanye di sebuah lingkungan di Bogota pada hari Sabtu.
Seorang pemuda berusia 15 tahun ditangkap sehubungan dengan penembakan tersebut setelah dipukuli oleh kerumunan massa, menurut Jaksa Agung Luz Camargo. Anak di bawah umur tersebut saat ini sedang menjalani perawatan di sebuah pusat kesehatan, katanya. Pihak berwenang menemukan sebuah pistol Glock 9mm di tempat kejadian.
Uribe mendapat perawaran intensif di pusat medis setempat sebelum dipindahkan ke rumah sakit di utara kota, di mana ia menjalani “prosedur bedah saraf dan pembuluh darah perifer”.






























