Logo Bloomberg Technoz

Update Harga Pangan, Harga Telur dan Daging Ayam Kompak Melonjak

Elisa Valenta
22 May 2023 13:12

Telur ayam di pasar. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Telur ayam di pasar. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga pangan terpantau mengalami kenaikan harga di beberapa komoditas. Antara lain pada komoditas daging ayam, telur ayam, cabai merah, cabai rawit, dan gula pasir.

Mengacu pada data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional Senin (22/5/2023), harga daging ayam ras segar menyentuh Rp37.050 naik 1,93% dari harga Jumat pekan lalu.

Sementara itu rata-rata harga telur ayam ras segar masih bertengger di level Rp31.000/kg naik 0,32% dari posisi harga Jumat lalu. Harga telur bahkan menyentuh Rp33.000/kg di kota Pangkal Pinang.

Untuk harga beras terpantau turun menjadi Rp 13.300/kg, dibandingkan Jumat, 19 Mei 2023 yang sebesar Rp 13.450/kg.

Sementara harga bawang merah dari Rp 42.850/kg turun menjadi Rp 40.95/kg. Serta harga komoditas bawang putih dari Rp 38.700/kg turun menjadi Rp 37.500/kg. Juga harga komoditas cabai merah dari Rp 43.050/kg naik tipis menjadi Rp 43.650/kg. Dan harga cabai rawit dari Rp 40.900/kg naik menjadi Rp 42.000/kg.