Logo Bloomberg Technoz

BEI Perintahkan Ini Jika Situs IDX Masih Error

Yunia Rusmalina
02 May 2023 16:59

Karyawan dengan latar layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Karyawan dengan latar layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) mengakui terjadinya masalah atau error di situs idx.co.id. Error menyebabkan keterbukaan informasi emiten saling tumpang tindih.

"Kami informasikan bahwa pada Selasa, 2 Mei 2023, di Website BEI muncul beberapa attachment yang tidak sesuai pada pengumuman serta keterbukaan informasi perusahaan tercatat," ujar Direktur Perdagangan & Pengaturan Anggota Bursa Irvan Susandy, Selasa (2/5/2023).

Ia menambahkan, error tersebut telah diperbaiki. Sehingga, pada pukul 13.30, seluruh pengumuman dan keterbukaan informasi perusahaan tercatat di Website BEI sudah mulai dapat diakses dan sesuai dengan kode saham perusahaan tercatat. 

"Apabila masih terdapat ketidaksesuaian informasi, silakan untuk melakukan hard-refresh atau clear cache browser terlebih dahulu," terang Irvan.


Tampilan Situs