Logo Bloomberg Technoz

BEI Targetkan Regulasi Market Maker Rampung Tahun Ini

Sultan Ibnu Affan
14 May 2024 12:30

Logo Bursa Efek Indonesia - IHSG. (Dok Bloomberg)
Logo Bursa Efek Indonesia - IHSG. (Dok Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) menargetkan regulasi terkait market maker atau liquidity provider akan rampung tahun ini. Aturan yang diklaim dapat menambah likuiditas perdagangan dan menambah nilai transaksi saham itu juga sudah berada di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

"Saat ini OJK dalam proses menyiapkan pengaturan terkait Liquidity Provider. Untuk timeline, kami menunggu perkembangan pengaturan oleh OJK, harapannya bisa di tahun 2024 ini," ujar Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa BEI Irvan Susandy kepada wartawan, dikutip Selasa (14/5/2024).

Irvan mengatakan, dalam perkembangannya, regulasi tersebut nantinya akan mengatur secara garis besar mengenai persyaratan market maker berupa standar operating procedur (SOP), dan sistem manajemen risiko.

Market maker nantinya berasal dari Anggota Bursa yang terdaftar dalam BEI.

Irvan mengatakan, bagi Anggota Bursa yang berminat menjadi liquidity provider dapat mengajukan permohonan kepada BEI dengan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh Bursa.