Logo Bloomberg Technoz

Kuartal I-2024, Laba Bank Mandiri Naik Tipis Jadi Rp12,7 T

Sultan Ibnu Affan
30 April 2024 10:48

Bank Mandiri (Dok. PT Bank Mandiri Tbk)
Bank Mandiri (Dok. PT Bank Mandiri Tbk)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) membukukan laba bersih sebesar Rp12,7 triliun sepanjang kuartal I-2024. Angka ini naik 1,13% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, Rp12,56 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan, Selasa (30/4/2024), Bank Mandiri (BMRI) mencatatkan pendapatan bunga bersih atau net interest income (NII) sebesar Rp24,18 triliun, naik 5,11% secara tahunan.

Naiknya pendapatan tersebut ditopang oleh pendapatan melalui komisi yang tumbuh menjadi Rp5,13 triliun dari sebelumnya di Rp4,7 triliun.

Tumbuhnya pendapatan bunga tersebut turut membuat beban bunga juga membengkak 35,41% menjadi Rp11,35 triliun dari sebelumnya di Rp8,38 triliun.

Kemudian, secara konsolidasi, Bank Mandiri (BMRI) juga masih mencatatkan pertumbuhan kredit menjadi Rp1.393,0 triliun atau naik 18,85% secara tahunan.