Logo Bloomberg Technoz

Kasus Bunuh Diri Keluarga di Penjaringan: Kronologi dan Kesaksian

Muhammad Fikri
13 March 2024 16:45

Ilustrasi garis polisi. (Photo By RLTheis via Envato)
Ilustrasi garis polisi. (Photo By RLTheis via Envato)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Satu keluarga yang terdiri dari 4 orang yaitu ayah, ibu, dan dua anak ditemukan meninggal dunia di halaman Apartemen Teluk Intan di Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (9/3).

“Kejadian diketahui pada Sabtu, 9 Maret 2024, pukul 16.15 WIB, TKP-nya di parkiran depan Lobby Apartemen Teluk Intan Tower Topaz,” kata Kapolsek Metro Penjaringan Kompol Agus Ady Wijaya kepada wartawan, Sabtu (9/3/2024)

Keempat korban tersebut, adalah EA (50), AEL (52), JWA (13), dan JL (15). Menurut temuan Kepolisian, tragedi tersebut merupakan tindakan bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 21.

Kronologi Versi Kepolisian

Para Korban Tiba di Apartemen

Menurut penyelidikan kepolisian serta pantauan dari kamera CCTV, keluarga EA tiba di Apartemen Teluk Intan Penjaringan, Jakarta Utara pada pukul 16.02 WIB menggunakan kendaraan pribadi.