Logo Bloomberg Technoz

Pada bulan Juni tiga tahun lalu El Salvador  mengagetkan dunia usai menjadi negara pertama yang menyetujui penggunaan Bitcoin, lewat pengesahan dari para anggota dewan di sana.

DPR El Salvador mayoritas mendukung ide proposal Presiden Nayib Bukele kala itu untuk membuat undang-undang yang mengadopsi Bitcoin.

Ide Bukele sederhana, bagaimana agar orang  El Salvador yang tinggal di luar negeri dapat dengan mudah mengirimkan uang ke kerabat mereka ke rumah.

Bukele juga berpandangan bahwa dengan El Salvador jadi negara pengadopsi Bitcoin pertama dapat mendorong arus investasi asing, serta menaikkan inklusi keuangan dan mendorong lapangan kerja. Bitcoin juga dapat dipakai untuk membayar pajak.

Periode pengesahan Bitcoin bisa dipakai di El Salvador tidak menggugurkan penggunaan mata uang fiat lain, termasuk dolar AS yang masih secara sah sebagai medium transaksi.

200 Bitcoin telah El Salvador raih pada fase awal dan terus mengakumulasi dalam jumlah yang sama, dengan total dikabarkan negara ini telah menukarkan dana sekitar US$21 juta untuk Bitcoin.

Informasi nilai pembelian disampaikan langsung oleh Presiden Nayib Bukele dalam serangkaian postingan di X (kala itu masih bernama Twitter), dan berjanji akan membeli lebih banyak lagi Bitcoin setelahnya.

Bitcoin yang sepanjang tahun 2024 telah mengalami kenaikan sekitar 70% (lebih tepatnya kembali ke tren harga premium karena pada saat itu Bitcoin telah melesat sekitar 800%).

Dalam laporan Bloomberg News awal Desember tahun lalu negara El Salvador telah mencatatkan kenaikan investasi 2,84% dari Bitcoin, tegas Bukele, yang mengundurkan diri sebagai presiden kala itu untuk mencalonkan kembali dalam pemilu bulan Februari kemarin.

Pemerintah El Salvador tidak berniat untuk menjual Bitcoin dan akan mempertahankan posisinya sebagai bagian dari strategi jangka panjang.  Bulan Desember 2023 Bitcoin mencatat reli hingga level US$42.000. Sepanjang 2023 terjadi peningkatan harga lebih dari 150%.

Sedangkan menginjak bulan ketiga tahun 2024 kenaikan Bitcoin terus terjadi bahkan catatan year to date (ytd) mencapai 70%. Hingga Rabu pukul 13:05  waktu Indonesia, Bitcoin bertengger di level US$72.176,41 atau bergerak naik 8,9% dibandingkan pekan sebelumnya.

(wep)

No more pages