Gunung Berapi Islandia Kembali Erupsi, Ketiga Kali Sejak Desember
News
09 February 2024 08:50
Ragnhildur Sigurdardottir - Bloomberg News
Bloomberg, Letusan gunung berapi terjadi kembali di Islandia. Gunung tersebut dekat dengan kota nelayan yang sudah rusak parah dan objek wisata utama negara tersebut, spa Blue Lagoon.
Ini adalah kali ketiga dalam beberapa bulan terakhir lava mengalir keluar dari retakan di semenanjung Reykjanes, sekitar 40 kilometer dari ibu kota negara.
Letusan dimulai pada Kamis (8/2) sekitar pukul 6 pagi waktu setempat di timur laut Blue Lagoon. Menurut Kantor Meteorologi Islandia, lava menyembur keluar dari celah sepanjang 3 kilometer. Aliran batuan cair telah memutus jalan dan pipa air panas yang melayani 30.000 penduduk di semenanjung.
Aliran tersebut diarahkan menjauh dari Grindavik, sebuah kota yang terpaksa ditinggalkan - mungkin secara permanen - akibat kerusakan akibat semburan lava dan aktivitas seismik.