S&P 500 Cetak Rekor Baru di Tengah Perselisihan Otonomi Trump-Fed
News
13 January 2026 06:00

Joel Leon -- Bloomberg News
Bloomberg, Indeks saham Amerika Serikat (AS) naik ke rekor tertinggi pada hari Senin (12/1/2026), di tengah perdebatan baru seputar strategi "Sell America" setelah serangan terbaru Presiden AS Donald Trump terhadap bank sentral AS Federal Reserve.
Indeks S&P 500 ditutup 0,2% lebih tinggi di New York, mencetak rekor penutupan tertinggi sepanjang masa. Indeks Nasdaq 100 naik 0,08%, sementara Indeks Volatilitas Cboe berada di sekitar 15.
Gubernur The Fed Jerome Powell mengatakan pada hari Minggu bahwa bank sentral telah menerima surat panggilan pengadilan dari Departemen Kehakiman terkait kesaksiannya di Kongres tentang renovasi yang sedang berlangsung di kantor pusat Fed. Powell menambahkan bahwa ancaman tuntutan pidana adalah "konsekuensi" dari keputusan Fed untuk tidak mengikuti preferensi Presiden Donald Trump terkait suku bunga.
“Kami tidak mengharapkan penyelidikan terhadap Powell akan memengaruhi pasar secara signifikan,” kata Robert Edwards, kepala investasi di Edwards Asset Management. “Pasar sudah tahu bahwa masa jabatan Powell sebagai Gubernur The Fed hanya tinggal beberapa bulan lagi dan pasar mengabaikan risiko berita utama yang melibatkan Fed.”


























