Logo Bloomberg Technoz

Sudah 6 Tahun Pemegang Saham Puasa Dividen BSDE

Dityasa Hanin Forddanta
30 June 2023 21:30

Ilustrasi properti Bumi Serpong Damai (Dok BSD CIty)
Ilustrasi properti Bumi Serpong Damai (Dok BSD CIty)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pengembang properti PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) memutuskan untuk tidak membagikan dividen tahun buku 2022. Ini merupakan hasil rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST).

BSDE akan menggunakan Rp2 miliar dari laba bersih untuk cadangan. Sedang sebesar Rp2,43 triliun akan digunakan untuk laba ditahan.

"Laba ditahan tersebut akan digunakan untuk keperluan modal kerja perusahaan," tulis manajemen seperti dikutip dari keterbukaan informasi, Jumat (30/6/2023).

Dengan demikian, sudah selama enam tahun pemegang saham puasa dividen dari BSDE. Terakhir kalinya BSDE membagikan dividen adalah pada tahun buku 2016.

Saat itu, BSDE membagikan dividen Rp96,23 miliar atau setara 5,36% dari laba bersih 2016, Rp 1,8 triliun.