Houthi Hentikan Serangan di Laut Merah usai Gencatan Senjata Gaza
News
17 January 2025 20:20

Kateryna Kadabashy dan Mohammed Hatem - Bloomberg News
Bloomberg, Kelompok Houthi yang berbasis di Yaman memberikan sinyal untuk menghentikan serangan mereka terhadap kapal-kapal komersial setelah tercapainya kesepakatan gencatan senjata antara Israel dan Hamas.
Dalam pernyataan pertamanya sejak pengumuman kesepakatan tersebut pada Rabu (15/01/2025), pemimpin Houthi Abdulmalik Al-Houthi mengindikasikan bahwa kelompoknya akan mengikuti perjanjian itu, termasuk menghentikan serangan terhadap kapal dan Israel. Namun, ia juga menegaskan bahwa serangan bisa dilanjutkan jika terjadi pelanggaran dari pihak Israel. Hal ini membuat perusahaan pelayaran tetap berhati-hati untuk kembali melintasi Laut Merah.
“Kami akan terus memantau tahap-tahap pelaksanaan perjanjian ini,” kata Al-Houthi dalam pidatonya pada Kamis. “Setiap pelanggaran, pembantaian, atau blokade oleh Israel akan segera kami tanggapi dengan dukungan militer bagi rakyat Palestina.” Ia tidak menjelaskan apakah dukungan itu berupa serangan langsung ke Israel atau terhadap kapal-kapal di perairan.
Para pemilik dan perusahaan asuransi kapal kini menunggu kejelasan sikap Houthi di Laut Merah bagian selatan dan Teluk Aden. Dalam beberapa bulan terakhir, serangan misil dan drone yang dilakukan Houthi telah menenggelamkan sejumlah kapal, merusak banyak lainnya, dan memaksa sebagian besar kapal untuk menghindari rute perdagangan vital tersebut. Houthi dan Israel juga telah saling melancarkan serangan langsung.