Logo Bloomberg Technoz

Strategi Pengelola Hotel

Meski begitu, Hariadi menyatakan pelaku industri telah siap mengantisipasi tantangan ini dengan berbagai strategi. Salah satunya adalah dengan fokus pada program promo paket buka puasa dan penjadwalan pertemuan di waktu yang lebih strategis, yakni mendekati waktu berbuka puasa.

"Jadi kalau situasi yang seperti itu, itu memang kita punya keterbatasan paling yang ramai itu adalah untuk kegiatan buka puasa bersama itu biasanya mulai dari jam 04.00, sampai dengan jam 08.00 [malam]," tututnya.

Sekadar catatan, PHRI melaporkan pada 2023 omzet bisnis perhotelan dan restoran di Indonesia selama libur Idulfitri 1444H atau Lebaran 2023 meningkat signifikan dibandingkan dengan periode liburan biasa.

Sekretaris Jenderal PHRI Maulana Yusran mengatakan peningkatan omzet bisnis perhotelan dan restoran selama libur Lebaran tahun tersebut mencapai 30% hingga 40%.

Dia juga mengungkapkan peningkatan tersebut terjadi pada H+1 Idulfitri, saat masyarakat baru akan berlibur dan ramai-ramai memesan kamar hotel.

"Kalau kita lihat [kapan] mulai terjadi peningkatan, kalau kita bicara dari sisi bisnis hotel itu mulai di hari kedua Lebaran. Kalau hari pertama, masyarakat masih banyak melakukan silaturahmi. Hari kedua, mereka mulai melakukan perjalanan wisata. Di situlah dampak perjalanan wisata yang membawa impact kepada bisnis hotel dan restoran," kata Maulana.

(prc/wdh)

No more pages