Logo Bloomberg Technoz

Sukuk Ritel Seri Terbaru Mulai Ditawarkan dengan Kupon 6,25%-6,4%

Ruisa Khoiriyah
28 February 2023 21:02

Ilustrasi Investasi. (Image by Nattanan Kanchanaprat from Pixabay)
Ilustrasi Investasi. (Image by Nattanan Kanchanaprat from Pixabay)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kabar baik bagi para investor ritel yang tengah mencari instrumen investasi yang memberi pendapatan tetap dengan risiko relatif rendah di tengah masih tingginya ketidakpastian global dan ancaman bunga tinggi. 

Dalam hitungan hari, pemerintah akan membuka penawaran instrumen Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) berjenis sukuk ritel Seri SR018T3 dan Seri SR018T5 kepada investor perorangan.

Mengutip keterangan yang dimuat di website Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan, masa penawaran sukuk ritel tersebut dibuka mulai 3 Maret hingga 29 Maret 2023. 

Untuk masing-masing seri sukuk ritel, pemerintah menawarkan imbalan 6,25% untuk SR018T3 dan sebesar 6,40% untuk SR018T5.

Berbeda dengan penerbitan sukuk ritel seri terakhir tahun lalu yang hanya tersedia satu jenis, maka kali ini pemerintah menawarkan dalam dua tranches atau cabang yang dibedakan dari lama tenor atau jangka waktu investasi.