Logo Bloomberg Technoz

Konflik India-Kanada, Investasi hingga Perdagangan dalam Bahaya

News
27 September 2023 13:30

Ilustrasi perdagangan antarnegara (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi perdagangan antarnegara (Sumber: Bloomberg)

Shruti Srivastava - Bloomberg News

Bloomberg, Hubungan antara Kanada dan India telah memburuk sejak Perdana Menteri Justin Trudeau menuduh New Delhi mendalangi pembunuhan seorang pemimpin separatis Sikh di British Columbia. Kini, perekonomian kedua negara terancam terkena dampak dari ketegangan diplomatik tersebut.

Sebuah kesepakatan perdagangan tahap awal yang diusulkan berada dalam bahaya, yang berpotensi merugikan upaya India untuk mendekati negara-negara barat dan menjadi alternatif rantai pasokan untuk China. Akses India ke kalium Kanada, yang merupakan nutrisi penting bagi tanaman, mungkin akan terkena dampaknya.

Para pelajar asal India mungkin akan mulai menghindari Kanada untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi setelah New Delhi mengeluarkan peringatan keamanan bagi negara itu karena "aktivitas anti-India". Hal ini dapat memengaruhi sektor yang menghasilkan sekitar US$22 miliar dolar Kanada atau setara Rp252 triliun dari pendapatan tahunan untuk Kanada.

Kedua negara telah mengusir diplomat senior dari pihak masing-masing sebagai aksi balas dendam. Kanada berencana mengurangi staf kedutaan karena ancaman keamanan meningkat di negara Asia Selatan tersebut sementara New Delhi berhenti mengeluarkan visa kepada warga negara Kanada.