Logo Bloomberg Technoz

Debat Pertama Cawapres 2024 Jam Berapa? Ini Jadwal & Temanya

Referensi
22 December 2023 16:16

Capres Prabowo Subianto & Cawapres Gibran Rakabuming Raka bersama Mayor Teddy Indra Wijaya (tengah atas). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Capres Prabowo Subianto & Cawapres Gibran Rakabuming Raka bersama Mayor Teddy Indra Wijaya (tengah atas). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pertarungan visi dan gagasan terkait isu-isu vital ekonomi memanas dalam debat pertama cawapres Pilpres 2024 yang diadakan hari ini. Dalam panggung yang dipenuhi ketegangan, tiga kandidat cawapres, Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud MD, siap beradu argumen mengenai Ekonomi Kerakyatan, Ekonomi Digital, Keuangan, Investasi Pajak, hingga Pengelolaan APBN/APBD.

Dalam debat selama 120 menit, terbagi dalam enam segmen, ketiganya akan menyampaikan visi-misi mereka di segmen awal. Kemudian, segmen 2 hingga 5 akan menjadi wadah bagi para cawapres untuk berinteraksi, menyuarakan pandangan, dan saling menyodorkan argumen. Lantas, jam berapa debat cawapres tersebut dilaksanakan? Simak jadwalnya.

Foto Cover Artikel Ketiga Cawapres (Asfahan/Bloomberg Technoz)

Jam Tayang Debat Cawapres 2024

Debat pertama cawapres Pilpres 2024 dijadwalkan berlangsung pada pukul 19.00 WIB di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta. Transmedia telah ditunjuk sebagai penyelenggara utama dalam menyajikan debat ini secara langsung.

Jadwal Lengkap Debat Capres-Cawapres 2024

Pertarungan melalui debat capres-cawapres 2024 terdiri dari lima babak, dengan tiga babak untuk calon presiden dan dua babak untuk calon wakil presiden. Setiap babak menyoroti tema-tema berbeda yang menjadi perhatian masyarakat. Berikut adalah jadwal lengkapnya:

  • Debat pertama (Capres): Selasa, 12 Desember 2023 - Tema: Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga.
  • Debat kedua (Cawapres): Jumat, 22 Desember 2023 - Tema: Ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan.
  • Debat ketiga (Capres): Minggu, 7 Januari 2024 - Tema: Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional dan Geopolitik.
  • Debat keempat (Cawapres): Minggu, 21 Januari 2024 - Tema: Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa.
  • Debat kelima (Capres): Minggu, 4 Februari 2024 - Tema: Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi.

Panelis Utama dalam Debat Cawapres 2024

Sebanyak sebelas panelis akan memainkan peran penting dalam debat perdana cawapres 2024. Mereka akan menjadi penggagas pertanyaan yang akan diarahkan kepada ketiga cawapres pada Pemilu 2024, yakni Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud MD.

Berikut adalah nama-nama panelis yang akan hadir dalam debat cawapres kali ini:

  • Alamsyah Saragih (Anggota Ombudsman RI Periode 2016-2020)
  • Adhitya Wardhono (Ekonom dan Pengajar FEB Universitas Jember)
  • Agustinus Prasetyantoko (Ekonom dan Rektor Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya 2015-2023)
  • Fausan Ali Rasyid (Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Gunung Djati Bandung)
  • Hendri Saparini (Pendiri dan Ekonom CORE Indonesia)
  • Hyronimus Rowa (Wakil Rektor Bidang Akademik dan Inovasi IPDN)
  • Poppy Ismalina (Associate Professor di Departemen Ekonomi Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM)
  • Retno Agustina Ekaputri (Rektor Universitas Bengkulu 2021-2025)
  • Suharnomo (Dekan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro)
  • Tauhid Ahmad (Direktur Eksekutif INDEF dan Dosen FEB Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)
  • Yose Rizal Damuri (Direktur Eksekutif Center for Strategic and International Studies/CSIS)

Dengan agenda debat cawapres yang begitu padat, Pemilu 2024 diharapkan memberikan wawasan mendalam kepada masyarakat akan visi dan misi para calon pemimpin bangsa Indonesia. Semoga informasi ini berguna bagi Anda.

(seo)