Posisi terendah IHSG hari ini menyentuh 7.481,98 sedang tertinggi sempat 8.296,94. Volume perdagangan tercatat melibatkan 99,1 miliar saham. Dengan nilai perdagangan mencapai Rp68,17 triliun yang ditransaksikan dengan frekuensi 4,93 juta kali diperjualbelikan.
Saham–saham Konsumen non primer, saham properti, dan saham Konsumen primer menjadi pendorong pelemahan laju IHSG, dengan amblas mencapai 4,88%, 3,82% dan 3,62%.
Sebanyak 521 saham mengalami pelemahan, dan hanya ada 214 saham menguat. Sedang 73 saham lainnya tidak bergerak alias stagnan.
Berikut sepuluh saham diantaranya berdasarkan data Bloomberg, yang berhasil menahan kejatuhan lanjutan IHSG pada Senin (11/11/2024).
- Bank Rakyat Indonesia (BBRI) menyumbang 29,97 poin
- Bank Central Asia (BBCA) menyumbang 16,63 poin
- Barito Renewables Energy (BREN) menyumbang 13,92 poin
- Astra International (ASII) menyumbang 12,32 poin
- Petrindo Jaya Kreasi (CUAN) menyumbang 11,69 poin
- GoTo Gojek Tokopedia (GOTO) menyumbang 5,94 poin
- Bank Mandiri (BMRI) menyumbang 5,45 poin
- Amman Mineral Internasional (AMMN) menyumbang 4,56 poin
- Chandra Daya Investasi (CDIA) menyumbang 1,26 poin
- Petrosea (PTRO) menyumbang 1,25 poin
(fad)
No more pages


























