Logo Bloomberg Technoz

AS Relokasi Peluncur Typhon di Filipina, Bantu Lawan China di LCS

Rosmayanti
23 January 2025 17:40

Rudal Harpoon (Sumber: Bloomberg)
Rudal Harpoon (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Militer Amerika Serikat (AS) telah memindahkan peluncur Typhon miliknya — yang mampu menembakkan rudal serbaguna hingga ribuan kilometer — dari lapangan udara Laoag di Filipina ke lokasi lain di Pulau Luzon. Demikian dilaporkan narasumber senior pemerintah Filipina.

Rudal jelajah Tomahawk di peluncur tersebut bisa mengenai sasaran di China dan Rusia dari Filipina; rudal SM-6 yang juga dibawanya dapat menyerang sasaran udara atau laut yang berjarak lebih dari 200 km (165 mil).

Narasumber tersebut mengatakan bahwa pemindahan tersebut akan membantu menentukan di mana dan seberapa cepat baterai rudal bisa dipindahkan ke posisi penembakan baru. Mobilitas tersebut dipandang sebagai cara untuk membuat rudal-rudal mereka lebih mampu bertahan selama konflik.

Menurut Jeffrey Lewis dari Middlebury Institute of International Studies, gambar satelit menunjukkan baterai dan perlengkapan terkait dimuat ke pesawat angkut C-17 di Bandara Internasional Laos dalam beberapa minggu terakhir.

Kanopi hujan putih yang menutupi peralatan Typhon juga telah dilepas, berdasarkan gambar-gambar  yang dilihat Reuters dan tidak dilaporkan sebelumnya.