Logo Bloomberg Technoz

Klaim Tunjangan Penggangguran di AS Turun, Terendah dalam 4 Bulan

Hidayat Setiaji
20 January 2023 04:41

Ilustrasi Bendera AS (Sumber: oshua A. Bickel/Bloomberg)
Ilustrasi Bendera AS (Sumber: oshua A. Bickel/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Jumlah warga Amerika Serikat (AS) yang mengklaim tunjangan pengangguran pada pekan yang berakhir 14 Januari turun 15.000 menjadi 190.000. Ini menjadi angka terendah dalam empat bulan.

Meski begitu, pencapaian tersebut di bawah ekspektasi pasar yang memperkirakan di 214.000. Demikian disarikan dari rilis resmi Departemen Ketenagakerjaan AS (US Department of Labor).

Sementara untuk rata-rata empat minggu, yang menghapuskan volatilitas mingguan, klaim tunjangan pengangguran turun 6.000 menjadi 206.000. Jika menghapuskan faktor musiman (seasonally adjusted) maka klain berkurang 53.582 menjadi 285.575.

Negara bagian degan penurunan klaim tertinggi antara lain New York (-17.196), Michigan (-5.540), dan Georgia (-5.072).