Logo Bloomberg Technoz

BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi Hingga 4 Meter Awal Januari

Dinda Decembria
02 January 2026 10:20

Gelombang meluap di atas promenade selama Topan Super Ragasa di Hong Kong pada 24 September. (Lam Yik/Bloomberg)
Gelombang meluap di atas promenade selama Topan Super Ragasa di Hong Kong pada 24 September. (Lam Yik/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi gelombang tinggi di sejumlah wilayah perairan Indonesia yang diperkirakan terjadi pada periode 2 hingga 5 Januari 2026. Tinggi gelombang diprakirakan mencapai hingga 4 meter di beberapa perairan terbuka.

BMKG menyebutkan potensi gelombang tinggi ini dipicu oleh keberadaan Bibit Siklon Tropis 90S di Samudra Hindia selatan Banten yang menyebabkan peningkatan kecepatan angin dan tinggi gelombang laut.

“Bibit Siklon Tropis 90S di Samudra Hindia selatan Banten memicu peningkatan kecepatan angin dan tinggi gelombang di sejumlah wilayah perairan Indonesia,” tulis BMKG dalam peringatan dini yang disampaikan melalui keterangan tertulis, Jumat (2/1).


Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari utara hingga timur dengan kecepatan 6–25 knot. Sementara di wilayah Indonesia bagian selatan, angin dominan bertiup dari barat daya hingga barat laut dengan kecepatan yang sama.

BMKG mencatat kecepatan angin tertinggi terpantau di Samudra Hindia barat Bengkulu hingga Lampung, Selat Sunda, Samudra Hindia selatan Pulau Jawa, Laut Jawa, Selat Makassar, Laut Banda, dan Laut Arafura.