Logo Bloomberg Technoz

Analis: Pendapatan TPIA Bisa Melejit 5 Kali Lipat, Ini Alasannya

Muhammad Julian Fadli
05 February 2025 14:35

Aktivitas kerja PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA). (Dok Perusahaan)
Aktivitas kerja PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA). (Dok Perusahaan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Usaha patungan (Joint Ventures/JV) antara Glencore Plc. dan PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) milik Prajogo Pangestu, telah merinci pinjaman sindikasi dengan total US$1 miliar (mencapai Rp16,22 triliun) melalui Aster Chemicals and Energy. 

Seperti yang diwartakan Bloomberg News, pinjaman ini akan dibereskan oleh DBS Bank Ltd. dan Oversea-Chinese Banking Corp., dengan tenor rata-rata 6,3 tahun.

Aster Chemicals and Energy, anak Perusahaan Chandra Asri Petrochemical Group Company Pte. Ltd. (CAPGC) — yang 80% sahamnya dimiliki oleh Chandra Asri Group dan 20% oleh Glencore — akan menjadi peminjam utama. Dana dari pinjaman ini akan digunakan untuk mendukung investasi lanjutan setelah akuisisi Shell Energy and Chemicals Park Singapore (SECP) oleh TPIA.

Yang jadi perhatian, Analis menyebut pinjaman sindikasi strategis TPIA tersebut dapat mempercepat pertumbuhan hingga meningkatkan pendapatan lima kali lipat bagi Emiten Prajogo Pangestu, PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA).

“Langkah strategis ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan pendapatan yang signifikan bagi TPIA, dengan CAPGC diproyeksikan berkontribusi hingga US$8 miliar per tahun, berpotensi meningkatkan pendapatan TPIA hingga lima kali lipat antara tahun 2024 dan 2026,” papar Analis Ciptadana Sekuritas Asia, Yehezkiel Christian dalam riset terbaru, Rabu (5/2/2025).

Revenue TPIA (Bloomberg)